Minggu, 09 Oktober 2011

Arti Sesosok Mahasiswa

Sumpah Mahasiswa Indonesia


Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah :

Bertanah Air Satu,
Tanah Yang Tanpa Penindasan...

Berbangsa Satu,
Bangsa yang Gandrung akan Keadilan...

Berbahasa Satu,
Bahasa yang Tanpa Kebohongan...

Hidup Mahasiswa .... (Hidup)

Sumpah inilah yang membuat para Mahasiswa bangkit dari segala keterpurukan. Ketika Bangsa mereka disalahgunakan oleh para pejabat yang tak bertanggung jawab, maka ketika itu pula mereka berucap sumpah untuk membangkitkan semangat mereka guna menyadarkan para pejabat ataupun para wewenang yang tidak bertanggung jawab. Saat sumpah itu terucap dari mulut mereka, maka timbullah rasa tanggung jawab dan rasa semangat yang berkobar - kobar untuk membela Bangsa Indonesia. Saat itu juga mereka melepas sifat kekanak-kanakan mereka menjkadi sesosok yang penuh pengertian dan perhatian pada negara, sesosok yang seakan - akan menunjukkan bahwa mereka juga mempunyai jabatan dalam kehidupan ini, yaitu jabatan sebagai mahasiswa pemegang pendidikan tertinggi. Namun memang tak bisa dipungkiri bahwasannya Mahasiswa sangat Berharga dalam proses perkembangan suatu bangsa, cohtohnya : Untuk mengukur seberapa tinggi pendidikan di Bangsa ini, maka kita akan menengok kepada pendidikan tinggi seperti Mahasiswa. Seberapa baik kualitas calon pemimpin negara dan calon guru yang akan terjun ke masyarakat yang akan menumbuhkan bibit - bibit generasi bangsa yan baik dan bertanggung jawab, tidak hanya baik dalam kewibawaannya, tapi juga menoleh kepada Sikap dan Perasaan Hati agar dapat mencapai kebaikan pekerjaan dan kebaikan perilaku.
Semoga dengan ini, para pejabat ataupun para bermuka topeng (korupsi) sadar bahwasanya Bangsa itu lebih berharga daripada Harta. jadilah Mahasiswa yang kritis, agar mereka yang akan berlaku jahat kepada bangsa ini takut kepada kita. Ungkapkan Argumen apa yang harus kita ungkapkan, janganlah berbicara dalam kebohongan dan diam dalam kejujuran. Hidup Mahasiswa ...

2 komentar:

  1. uhm. . . .jadi keingat ma Lagu "Darah Juang"
    jempOL tuk artikeLx. . .

    BalasHapus
  2. terima kasih utk jempolnya dr ZHALABE...
    Mahasiswa is best of the best young generation...
    hhhmmm aku uga pya artikel lhoh ttg "Darah Juang"
    it lagu favorite Mahasiswa - Mahasiswi... :-)

    BalasHapus